Ayaneo Air Plus Pilihan Terbaik untuk Hiburan di Mana Saja

Ayaneo Air plus

Dalam dunia gaming yang terus berkembang, handheld gaming telah menjadi pilihan yang populer bagi para pemain yang ingin menikmati pengalaman bermain game di manapun mereka berada. Salah satu perangkat terbaru yang menarik perhatian adalah Ayaneo Air Plus.

Dengan fitur-fitur canggih dan desain yang ergonomis, Ayaneo Air Plus menawarkan pengalaman gaming portable yang luar biasa.

Overview Ayaneo Air Plus

Loading…

Ayaneo Air plus
Source: Ayaneo

Salah satu hal pertama yang mencuri perhatian kita adalah desain yang ergonomis dari Ayaneo Air Plus. Didesain dengan sempurna untuk kenyamanan pengguna, handheld gaming ini memiliki pegangan yang nyaman dan tata letak tombol yang mudah dijangkau.

Ayaneo Air Plus dilengkapi dengan layar berkualitas tinggi berukuran 6 inci. Layar IPS beresolusi tinggi ini menghasilkan tampilan grafis yang tajam dan jernih. Dengan resolusi 1920 x 1080, handheld ni mampu menghasilkan layar yang halus dengan transisi yang mulus.

Performa

Ayaneo Air plus
Source: Ayaneo

Untuk memberikan performa yang kuat, Ayaneo Air Plus ditenagai oleh prosesor yang canggih. Prosesor AMD Ryzen 7 6800U memungkinkan kalian bisa memainkan game AAA. Prosesor ini merupakan mobile prosesor yang berbasis RDNA 2. Prosesor ini memang sudah terkenal mantap untuk bermain game.

Loading…

Untuk RAM handheld ini menggunakan LPDDR5 5200 yang dikombinasikan dengan SSD M.2 2280. Handheld ini juga sudah support WiFi 6 dan koneksi Bluetooth 5.2.

Karena diciptakan untuk mendukung pengalaman bermain game, Ayaneo Air Plus ini juga memiliki sistem pembuangan yang baik. Handheld ini support pembuangan panas hingga 28W. Jadi kalian tidak perlu takut bermain game sambil ngecharge dengan handheld ini.

Ayaneo Air Plus ini juga menggunakan baterai berukuran besar 46,2 Wh yang juga sudah support fast charging Type C. Selain itu tombol dan joystick yang ada di handheld ini juga sudah di desain agar pengalaman game kalian jadi lebih optimal. Menariknya lagi, tepat dibawah joystick diberikan lampu RGB yang membuat kesan gaming semakin kuat. Fitur keamanan juga sudah ditingkatkan dengan fingerprint yang ada di bagian belakang.

Kalian yang tertarik dengan handheld ini, bisa membeli secara online. Untuk harga handheld ini dijual dengan harga mulai dari Rp7 jutaan.

Loading…

Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi terkini seputar game dan hardware.

Baca juga: Team of The Seasons FIFA Mobile Telah Dimulai

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar