Warner Bross Umumkan Sedang Membuat Game Quidditch

Quidditch

Sukses merilis Hogwarts Legacy yang diterima oleh banyak orang. Kini Warner Bross kembali mengumumkan game yang terinspirasi dari novel terkenal karya J.K. Rowling yaitu Harry Potter. Game ini diberi nama Quidditch sesuai nama permainan yang ada di novel tersebut.

Tenang, game ini bukanlah bagian DLC dari Hogwart Legacy. Artinya Warner Bross akan membuat game baru yang tak kalah menariknya. Bersama Unbroken Studios, game ini dikatakan akan memberikan pendekatan yang berbeda dari Hogwarts Legacy.

Quidditch Champions

Loading…

Quidditch
Sourc: Warner Bross

Menjadi bagian yang terpisah dari Hogwarts Legacy, Quidditch ini akan memberikan pengalaman yang unik pada kalian. Memang sayangnya Warner Bross belum memberikan video gameplay sejauh ini yang mana banyak dari kalian yang sudah bertanya-tanya apa jadinya game ini nanti.

Saat ini jika kalian mengunjungi website resmi mereka. Warner Bross memang memberikan kesempatan untuk melakukan playtest. Namun lagi-lagi belum ada kabar kapan tanggal resmi yang akan diuji coba.

Bagi kalian yang ingin mencoba keberuntungan, kalian bisa mengunjungi website resmi mereka untuk mendaftar peserta playtest. Ada sejumlah pertanyaan yang harus dijawab yang tampaknya akan berpengaruh pada pemilihan peserta playstest.

Bukan game Mobile

Loading…

Quidditch
Sourc: Warner Bross

Pasti dari kalian banyak yang bertanya apakah game ini akan masuk ke smartphone. Sayangnya dari website resmi mereka, Warner Bross tidak akan merilis versi mobile. Nantinya game ini hanya akan dirilis untuk Xbox One, Xbox Series X|S, Playstation 4, Playstation 5, Nintendo Switch, Laptop dan Desktop.

Format Game

Quidditch
Sourc: Warner Bross

Warner Bross menggunakan format competitive multiplayer pada game ini. IDGameWare menebak bahwa game ini tampaknya akan free to play seperti game pada umumnya yang sedang trending. Mungkin mereka akan menerapkan sistem Season Pass untuk meraup lebih banyak keuntungan.

Hal menarik lainnya dari game ini adalah menentukan karakter Quidditch tiap pemain. Sama seperti novelnya, karakter Quidditch akan berbeda-beda nantinya.

Loading…

Bagi kalian yang menyukai novel Harry Potter jelas wajib sekali mencoba game ini. Apalagi peraturan permainannya yang memang cukup unik dan cocok untuk kalian yang berjiwa kompetitif.

Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi terkini seputar game dan hardware.

Baca juga: Expansion Pack Tales Of Arise: Beyond The Dawn

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar