Aloy dari Horizon Zero Dawn bergabung ke Genshin Impact

Akan seperti apakah karakter ini?

Aloy gabung ke Genshin Impact

Mihoyo dan Guerrilla Games telah melakukan kerjasama untuk membawa Aloy sang protagonist Horizon Zero Dawn ke universe Genshin Impact. Dengan kemampuannya menggunakan busur, Aloy akan benar-benar berpetualang nantinya.

Ada beberapa informasi yang bocor mengenai update terbaru Genshin Impact 2,1. Selain Aloy ada juga Kujou Sara dan Baal yang kemungkinan akan bergabung ke Genshin Impact selanjutnya. Selain itu ada juga Kokomi yang kemungkinan akan bergabung setelahnya.

Kapan Aloy Bergabung ke Genshin Impact

Menurut bocoran Aloy akan bergabung pada update 2,2 tepatnya pada tanggal 13 Oktober 2021 untuk konsol Playstation. Namun bagi pemain mobile dan PC harus sedikit menunggu di update 2,3 pada 24 November 2021.

Loading…

Namun untuk mendapatkannya, gamers harus berada di peringkat minimal 20 untuk menerima email melalui sistem dalam game. Sama seperti pedang dan glider eksklusif di Playstation. Gamers mobile dan PC harus mengklaim item lebih awal.

Cara Mendapatkan Item Eksklusif

Bagi para gamers mobile dan PC untuk mendapatkan item eksklusif sangatlah muda. Gamers hanya perlu masuk ke versi Playstation 4 atau Playstation 5 untuk membuka karakter Aloy dan busur predator secara gratis. Namun sayangnya efek dari item hanya berfungsi jika bermain di Playstation.

Tentang Aloy

Hero ini bertarung melawan mesin penghancur di Horizon Zero Dawn. Aloy datang ke Teyvat untuk mencari tantangan baru. Sayangnya ia tiba tidak tepat waktu dan Inazuma telah diambil alih oleh Raiden Shogun. Baal telah mendeklarasikan peperangan dan ingin menghilangkan kekuatan para dewa.

Kemampuan sang protagonis di Genshin Impact telah bocor. Ia akan memiliki serangan normal berupa api cepat, serangan elemental yang berupa es dan elemental burst yaitu melemparkan listrik yang akan meledak dengan panah.

Loading…

Masih ada waktu satu bulan untuk menunggu tanggal rilis resminya. Bahkan bagi para gamers mobile dan PC membutuhkan waktu yang lebih lama. Untuk mengisi kekosongan sambal menunggu rilis terbaru Genshin Impact.

Mungkin gamers bisa bermain MOBA terbaru dari Pokemon Unite yang tentunya akan mengembalikan masa kanak-kanak gamers terdahulu.