Giliran Marshall Law yang Dipamerkan Bandai Namco di Tekken 8

Marshall Law

Baru saja kita disuguhkan trailer gameplay Paul Phoenix yang menghebohkan banyak orang karena penampilan barunya. Kali ini Bandai Namco tampaknya tidak ingin membuat penggemar mereka berhenti euphoria dengan mendatangkan Marshall Law.

Menariknya lagi, video gameplay Marshall Law ini diperlihatkan ketika sedang bertarung dengan Paul Phoenix. Tampaknya Bandai Namco ingin kita semua terus mengikuti perkembangan yang mereka berikan sedikit demi sedikit.

Tentang Marshall Law

Loading…

Marshall Law
Source: Youtube @Bandai Namco

Salah satu karakter yang selalu tampil di seri utama Tekken menjadikan Marshall Law karakter yang difavoritkan banyak orang. Pada trailer gameplay ini harus diakui Bandai Namco sukses memperkenalkan Law kepada para penggemar. Terutama skill bela diri dari Law yang memukau.

Tentu saja karakter Law ini terinspirasi dari legenda Bruce Lee sehingga wajah, potongan rambut dan gaya pertarungannya dibuat mirip. Bahkan Law juga menggunakan double stick yang merupakan senjata ikonik dari Bruce Lee.

Jika kita melihat dalam trailer, Bandai Namco tampaknya membuat Law jadi jauh lebih berotot dan padat. Sebuah visualisasi yang cocok untuk seorang seniman bela diri. Sama seperti trailer Paul Phoenix sebelumnya, gaya bertarung Law juga dibuat jauh lebih modern.

Loading…

Marshall Law
Source: Youtube @Bandai Namco

Semakin ciamik dengan efek-efek yang diberikan oleh Bandai Namco. Selain itu kita diperlihatkan beberapa scene tengil namun mematikan yang cocok dengan karakter law. Misalnya saja, scene menunjuk ketika Law melemparkan Paul Phoenix ke atas. Atau scene dimana Law menginjak dengan kaki dua ketika ingin mengalahkan Paul Phoenix.

Seperti seri-seri sebelumnya, tampaknya Law akan digambarkan menjadi karakter yang punya pertarungan menarik namun memiliki sisi entertain yang juga seru. Misalnya saja Bandai Namco memperlihatkan bagaimana ia menendang Paul Phoenix hingga membuat tiang pembatas hancur dan mereka beralih ke arena lain yang ada dibawah. Scene ini tentu membuat pertarungan menjadi lebih menarik dan seru nantinya.

Bagaimana menurut kalian gameplay trailer untuk Marshall Law yang dipamerkan Bandai Namco ini? Karakter apalagi yang kalian harapkan akan diperkenalkan Bandia Namco secepatnya?

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar