Bandai Perkenalkan Game dari Anime Legendaris Dragon Ball: The Breakers

Dragon Ball: The Breakers

Beberapa hari yang lalu, Bandai Namco yang merupakan salah satu perusahaan besar di industri game mengumumkan game terbaru mereka. Dragon Ball: The Breakers merupakan game multiplayer online asimetris terbaru yang segera akan rilis.

Tentang Dragon Ball: The Breakers

Loading…

Game ini berlatar di Xenoverse yang memungkinkan gamer menggunakan banyak karakter ikonik dari anime Dragon Ball.Dalam trailer terlihat kota sedang hancur dan terdapat sosok Raider yang merupakan salah satu rival terkuat. 

Bandai Namco menyebut karakter ini dengan “Survivors”. Ada sekitar 7 Survivor yang bisa digunakan di dalam game ini. Tentu saja karakter seperti Goku dan Bulma hadir di dalam game ini. 

Dalam trailer terlihat para Survivor mencoba untuk berlari dari kekacauan dunia yang disebabkan Raider sambil membunuhnya. 

Baca Juga: Naruto Shippuden Bergabung ke Fortnite

Loading…

Tanggal Rilis Dragon Ball: The Breakers

Dragon Ball: The Breakers
Sumber Gambar: Gamebrott.com

Jika hal tidak ada perubahan, game yang satu ini akan rilis pada tahun 2022. Sayangnya, Bandai Namco belum merilis tanggal resmi dari game yang satu ini.

Menariknya, Bandai Namco menghubungkan save data dari Dragon Ball: The Breakers dengan Dragon Ball Xenoverse 2. Untuk detailnya seperti apa masih belum diinfokan lebih lanjut oleh Bandai Namco.

Rencananya game dari anime legendaris ini akan meluncur ke beberapa platform video game. Beberapa platform yang sudah dikonfirmasi adalah Xbox One, Playstation 4, Nintendo Switch dan PC serta Xbox Series X|S. 

Bandai Namco juga mengatakan bahwa mereka akan segera melakukan closed beta untuk game ini. Gamer yang bermain game di PC akan bisa mendapatkan kesempatan mencoba lebih dahulu dibandingkan orang lainnya jika mendaftar sebagai partisipan. 

Loading…

Sayangnya, sampai saat ini Bandai Namco belum mengkonfirmasi kapan tanggal pasti percobaan closed beta untuk game ini. Bagi gamer yang ingin mencoba closed beta bisa memantau terus menerus informasi di website resmi Bandai Namco. IDGameWare tentu akan selalu mengupdate jika ada informasi terbaru dari game yang satu ini.

Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi terkini seputar game dan hardware.

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar