Acer Swift X, Laptop Stylish Dengan Performa Luar Biasa

Acer Swift X

Selain mengincar pasar gaming, sepertinya Acer juga mengincar para pekerja kantoran. Produk terbaru mereka Acer Swift X sepertinya bisa menjadi siangan untuk Realme Book yang mengincar pasar yang sama.

Laptop tipis dan ringan ini memiliki prosesor AMD Ryzen 5000 dengan kartu grafis Nvidia RTX 3050. Laptop ini ditujukan bagi mereka yang kreatif dengan mobilitas tinggi. Bodi logam dari Acer Swift X menunjukan kesan stylish dengan berat total hanya 1,39 kg dan ketebalan 17,9 mm.

Spesifikasi Acer Swift X

Acer Swift X
Sumber Gambar: Acer
Sistem Operasi :Windows 10 Home
Prosesor :AMD Ryzen 5600 U, 2.30 Ghz Hexa Core
Kartu Grafis :Nvidia GeForce RTX 3050
RAM :16 GB LPDDR4X
Ukuran Layar :35,6 cm atau 14 inci, HD LED 1920 x 1080
Teknologi layar :ComfyView In-panel Switching (IPS)
Penyimpanan :1 x 512 GB PCI Express
Jaringan :LAN IEEE 802. 11 a/b/g/n/ac/ax
Perangkat bawaan :Mikrofon, fingerprint, mode suara stereo
Port :1 x HDMI, 2 x USB Type A 3.2, 1 x USB Type C 3.2
Fitur :Layar sentuh (gerakan multi sentuh)
Baterai :Lithium Ion (14 jam)

Loading…

Sekilas Tentang Laptop Ini

Acer Swift X
Sumber Gambar: Acer

Acer Swift X mampu mengimbangi aktivitas kamu yang cepat dengan mobilitas tinggi. Proses AMD Ryzen 5000, RTX 3050 dengan RAM 16 GB dan SSD hingga 2 TB mampu membuat laptop tetap sejuk meskipun diajak melakukan tugas yang cukup berat.

Selain itu di bagian keyboard terdapat saluran masuk udara yang mampu mengeluarkan panas hingga 10%. Selain itu mereka melengkapi Acer Swift X dengan kipas cincin yang mampu menghasilkan aliran udara sekitar 10%.

Terdapat beberapa mode pendinginan yang bisa kamu pilih di laptop in. Dengan menekan Fn + F kamu bisa memilih mode senyap, standar dan performa yang bisa kamu sesuaikan dengan aktifitas yang ada.

Bodi logam dengan desain yang halus juga memberikan kesan stylish. Laptop ini benar-benar cocok untuk para pekerja karena ringan untuk dibawa kemana-mana. Selain itu akurasi warna dari layar juga tinggi.

Loading…

Acer Swift X menggunakan layar IPS FHD 14 inci dengan rasio layer 85,73% dan kecerahan warna 300 nits. Bagaimana, Tertarik untuk membeli laptop yang satu ini? Kamu bisa mendapatkan laptop ini dengan harga Rp Rp 14.999.000 di toko offline ataupun online di seluruh Indonesia.

Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi terkini seputar game dan hardware.

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar