Pon 2021 di Papua Ada Cabor eSports

7 Game di PON 2021

Sebuah sejarah baru di Indonesia di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 kali ini. Pasalnya Kemenpora telah mengkonfirmasi bahwa mereka akan adakan cabang olahraga (cabor) baru di kategori olahraga elektronik atau disebut juga cabor eSports.

Sebelumnya PON 2021 ini sempat dikhawatirkan oleh panitia akan ditunda karena kondisi pandemi yang ada di Indonesia. Namun telah dikonfirmasi bahwa PON 2021 Papua tetap akan berjalan pada tanggal 2 Oktober 2021.

Akan ada 7 games nantinya yang diperlombakan di PON 2021. Apa sajakah cabor eSports yang diperlombakan tersebut?

Loading…

PUBG Mobile

PUBGM di PON 2021

Game pertama yang diperlombakan di PON 2021 adalah PUBG Mobile. Game battle royale ini memang banyak sekali peminatnya di Indonesia. Dalam game PUBG ada pilihan mode Solo dan Team yang berisikan 4 anggota.

Baik solo dan team tujuannya sama, menjadi pemain terakhir yang berdiri di map. Melihat banyaknya antusias tentu saja game ini akan banyak peminatnya di PON 2021. Apalagi tim-tim Indonesia di game PUBG Mobile sudah banyak yang menembus kancah dunia.

Free Fire

Free Fire di PON 2021

Sama seperti PUBG Mobile, Free Fire adalah jenis game battle royale. Di Indonesia sendiri, Free Fire lebih banyak didominasi oleh anak-anak hingga remaja. Sementara PUBG Mobile peminatnya lebih banyak orang dewasa. Secara market, Free Fire lebih banyak peminatnya. Dibandingkan PUBG Mobile.

Mobile Legends: Bang Bang

Mobile Legends di PON 2021

Tidak heran jika Mobile Legends masuk ke dalam game yang dipertandingkan. Karena secara pasar game ini begitu banyak peminatnya. Selain itu, di Indonesia sendiri telah banyak atlit-alit eSports untuk game ini.

Loading…

Banyaknya turnamen dan perkembangan setiap tim yang ada di Indonesia, memilih Mobile Legends untuk dipertandingan adalah keputusan yang tepat.

Arena of Valor (AOV)

AOV di PON 2021

Sama halnya seperti Mobile Legends, AOV adalah game MOBA. Tujuannya menghancurkan tower utama lawan untuk memenangkan pertandingan. Setiap tim dibagi menjadi lima anggota dan mempunyai tugas masing-masing.

Kedua game ini sangat seru ditonton. Karena tidak hanya menyajikan pertempuran, tetapi juga memperlihatkan strategi yang dibangun setiap tim.

Tekken 7

Tekken 7

IDGameWare sempat terkejut karena Tekken 7 masuk ke dalam game yang dipertandingkan. Memang peminat Tekken 7 sendiri sudah sangat banyak di dunia. Namun untuk di Indonesia sendiri, belum bisa dipastikan seberapa banyak antusias dari masyarakat.

Loading…

Meskipun begitu, Tekken 7 sendiri menyeret banyak decak kagum untuk masyarakat dunia di setiap perlombaannya. Memasukan Tekken 7 kedalam PON 2021 mungkin akan membuat mata dunia sedikit tertuju ke Indonesia.

eFootball

eFootball

Game yang sebelumnya Bernama Pro Evolution Soccer (PES) ini dipastikan akan sukses ketika dipertandingkan. Apalagi tipikal masyarakat Indonesia yang matoritas menyukai acara olahraga sepak bola. Beberapa atlet Indonesia yang bermain eFootball ada yang juara dunia loh.

Dota 2

Dota 2

Game terakhir yang dipertandingkan adalah Defense of The Ancient (Dota 2). Game ini sudah sejak lama terkenal di Indonesia dan dunia. Bahkan untuk perlombaan kelas dunianya bisa berhadiah miliaran. Memasukan Dota 2 sebagai game yang diperlombakan akan dipastikan menarik banyak penonton.

Terutama untuk orang-orang dewasa, karena game ini didominasi oleh gamer lama yang sudah pensiun bermain game atau saat ini sedang sibuk bekerja. Setiap perlombaan lokal yang diadakan saja selalu ramai oleh penonton. Apalagi jika sekelas PON 2021.

Loading…

Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi terkini seputar game dan hardware.