3 Game Keren yang Hadir di Bulan September Ini

Game keren

Setelah bulan lalu hadir beberapa game menari seperti Baldur’s Gate yang sampai sekarang dibicarakan banyak orang. Ataupun Starfield yang menghebohkan dan baru saja rilis. Kini aka nada 3 game keren yang dalam waktu dekat akan segera hadir.

Beberapa kalian tentu sudah tahu mengenai game ini. Namun IDGameWare akan mengingatkan kembali agar kalian tidak ketinggalan.

Table of Contents

Mortal Kombat 1

Loading…

Game keren
Source: Mortal Kombat

Game keren pertama ada Mortal Kombat 1 yang paling dinantikan oleh banyak orang pada bulan ini. Sebagai salah satu game fighting terbesar yang ada, Mortal Kombat akan kembali hadir dengan seri terbarunya.

Beberapa informasi menarik yang sudah diketahui tentang Mortal Kombat 1 termasuk storytelling yang baru, karakter dari era 3D yang dihadirkan kembali, dan mode baru bernama “invasion.” Semua konten menarik ini akan tersedia pada tanggal 19 September mendatang, dan game ini akan dirilis untuk PlayStation 5, Xbox Series X|S, Nintendo Switch, dan PC.

Lies of P

Game keren
Source: Lies of P

Seiring dengan berkembangnya genre soulslike dalam beberapa bulan terakhir, Lies of P adalah salah satu game yang bisa dinikmati pada bulan September ini. Game ini memiliki konsep soulslike dengan elemen horor, mengambil cerita dari dongeng Pinocchio, namun dipresentasikan dalam suasana yang mencekam yang khas dari genre soulslike.

Loading…

Lies of P sudah menerima tanggapan positif dari hasil beta test yang dilakukan beberapa waktu lalu. Game ini juga telah mencapai tahap GOLD, yang artinya tanggal perilisannya telah dipastikan, yaitu pada tanggal 19 September. Game ini akan tersedia di PlayStation 4 & 5, Xbox One and Series X|S, serta PC.

Payday 3

Game keren
Source: Payday

Franchise game terkenal Payday akan menghadirkan seri ketiga mereka. Sempat mengalami beberapa penundaan, Payday 3 akhirnya benar-benar rilis. Game keren yang satu ini akan hadir untuk platform next gen seperti Playstation 5, Xbox Series X|S dan PC.

Nah, ada tidak game yang kalian tunggu-tunggu dan ada di dalam daftar? Ikuti terus IDGameWare untuk mendapatkan informasi menarik seputar game dan hardware.

Loading…

Ayo bro jadi yang pertama komen!

Tulis komentar